Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Jawa Timur menghajat acara besar (4/4). Event Kopdargab HPCI Jatim ke 4 dengan titel Tretan Dibi (bahasa Madura yang memiliki arti saudara sendiri).
Para perwakilan chapter HPCI di kota dan kabupaten di Jatim hadir dalam Kopdargab bertempat di pantai Camplong Sampang ini. Bahkan chapter HPCI di luar Jatim datang di Kopdargab HPCI Jatim ke 4. Pantai Camplong pun jadi lautan PCX. Sebanyak 300 PCX memadati pantai Camplong lokasi acara.

Peserta Kopdargab HPCI Jatim ke 4 di Pantai Camplong Sampang
Anggota HPCI Jatim yang datang HPCI chapter Bangkalan, HPCI Chapter surabaya, HPCI chapter Pamekasan, HPCI chapter Jember, HPCI chapter Pasuruan, HPCI chapter Probolinggo, HPCI chapter Sidoarjo, HPCI chapter Malang, HPCI chapter Sidoarjo, HPCI chapter Mojokerto, HPCI chapter Jombang, HPCI chapter Kediri, HPCI chapter Blitar, HPCI chapter Tuban, HPCI chapter Lamongan.
Sedang chapter HPCI diluar Jatim yang hadir adalah HPCI chapter Semarang, HPCI chapter Bogor.
Semua peserta Kopdargab HPCI Jatim ke 4 wajib mematuhi protocol kesehatan Covid-19 yang ketat. Memakai masker, cuci tangan atau pakai hand sanitizer, jaga jarak.
Banyak acara mengisi Kopdargab HPCI Jatim ke 4 ini. Sebelum melakukan kopdargab terlebih dahulu melakukan touring dari MPM Simpang Dukuh Surabaya menuju Pantai Camplong Madura. Di MPM Honda Jatim, para Bikers diberikan edukasi berkendara jarak jauh dalam masa pandemi yang di sampaikan oleh Instruktur Safety riding MPM Honda Jatim.

Pemberian bantuan sembako dari HPCI Jatim ke masyarakat sekitar
Di pantai Camplong yang menjadi lokasi Kopdargab para peserta selain menikmati keindahan alam pantai Camplong dan kuliner setempat, forum sharing untuk kemajuan klub juga digelar. Kegiatan Honda Community Social Responsibility ( HCSR) dengan bersih pantai serta memberikan donasi sembako kepada masyarakat sekitarnya juga dilaksanakan
“Kami mendukung pelaksanaan kopdargab yang memenuhi syarat protokol kesehatan dari satgas covid 19. Dalam kesempatan kali ini kami juga memberi kesempatan anggota komunitas dan pengunjung umum untuk bisa mencoba secara langsung All new PCX 160 versi ABS “ Kata Fariz Hadi , Community Development MPM Honda Jatim.